Single Post

Al Hamidiyah Language Festival 2023 : Sambut Santri Baru Ponpes Tahfidh Al Hamidiyah

media
media

Selasa (04/07), Pondok Pesantren Tahfidh Al Hamidiyah mengadakan acara Al Hamidiyah Language Festival (ALF) yang bertemakan "Mastering Languages To Be A Great Qur'anic Scientist" yang merupakan program tahunan divisi bahasa, Al Hamidiyah Language Center (ALC). Penguasaan bahasa Arab yang baik dan benar bisa memahami tafsir Al-Qur’an dan menguasai bahasa asing (bahasa Inggris) mempermudah akses informasi berskala internasional. Kita ketahui bersama bahwa bahasa Inggris merupakan bahasa internasional sehingga dengan menguasai bahasa tersebut akan memperluas wawasan dan pengetahuan. Acara ini diadakan selama satu hari di halaman SMPQT Al Hamidiyah. Acara ini bermaksud meningkatkan keterampilan berbahasa, khususnya bahasa Inggris dan bahasa Arab. Acara ini diikuti oleh seluruh santri kelas VII hingga XII.

Al Hamidiyah Language Festival (ALF) terdapat serangkaian kegiatan, di antaranya pembacaan ayat suci Al Qur'an disertai sari tilawah dalam bahasa Inggris, sambutan dari Bapak Darmono Hadi, M.Si. (Direktur Pendidikan Al Hamidiyah), Ustadzah Hanita Masithoh, M.Pd (Ketua ALC), penayangan video kegiatan ALC dalam satu tahun, pentas seni berbahasa Arab dan Inggris, dan pemilihan queen of language dan malikatul lughoh, serta pembacaan ikrar bahasa yang diikuti seluruh santri di akhir acara.

Al Hamidiyah Language Festival (ALF) mendapat dukungan penuh dari Yayasan Al Hamidiyah. Bapak Darmono Hadi, M.Si., Direktur Pendidikan Al Hamidiyah menyampaikan harapan supaya serangkaian acara ALF berlansung lancar dan bisa berkembang dari tahun ke tahun sehingga bisa memperluas relasi hingga mengundang dari sekolah-sekolah lainnya. Hal itu bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbahasa arab dan bahasa inggris, serta wadah promosi kepada lembaga lain.  Selain itu, bisa  go public menjadi doa kita bersama supaya tahun selanjutnya kegiatan ini menjadi lebih besar.

Pada kesempatan berikutnya, Ustadzah Hanita dalam sambutannya berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung acara ini, terutama dari pihak Yayasan, penanggung jawab ALC, kepala Sekolah, dan seluruh tim. Harapannya, semoga acara ini dapat meningkatkan kesadaran dan kemampuan santri dalam berbahasa Arab dan Inggris dengan cara yang menyenangkan karena santri dapat menunjukkan bakat dan potensi berbahasa secara langsung di depan seluruh peserta yang hadir.